.

Pola Berpikir Kreatif & Inovatif

1.    Jelaskan arti penting perubahan pola pikir!
Arti penting perubahan pola pikir adalah suatu dasar dalam memulai menjalankan suatu usaha, karena dengan diawali dengan pola pikir maka seseorang akan termotifasi untuk selalu produktif dan melakukan inovasi-inovasi baru untuk menciptakan produk yang berguna bagi kebutuhan orang banyak.
2.    Apa yang dimaksud dengan pola pikir wirausaha!
Pola pikir wirausaha adalah suatu langkah awal pemikiran untuk menjadi seorang wirausaha yang sukses dengan cara menggunakan kreativitas yang ada di dalam dirinya untuk memulai dan mengembangakan usahanya. Tanpa adanya kreativitas, seorang wirausaha akan sulit untuk berkembang dan menjadi suatu hambatan yang sangat penting untuk kegiatan usahanya.

3.    Apa yang anda ketahui tentang teori kecerdasan finansial?
kecerdasan untuk mengelola sumber daya potensial menjadi kekayaan Riel, kemudian mengolah kekayaan menjadi kekayaan yang lebih banyak lagi.
4.    Apa yang dimaksud dengan kreatif dan inovatif!

Kreatif adalah suatu kemampuan berpikir ataupun melakukan tindakan yang bertujuan untuk mencari pemecahan sebuah kondisi ataupun permasalahan secara cerdas , bersifat tidak umum, merupakan pemikiran sendiri/ orisinil , serta membawa hasil yang tepat dan bermanfaat.
Inovatif adalah suatu kemampuan seseorang dalam menggunakan pikiran dan sumber daya yang ada disekelilingnya untuk menghasilkan suatu karya yang benar-benar baru yang orisinil atau sebuah karya pemikiran sendiri, dan yang pasti dapat bermanfaat bagi banyak orang.

5.    Bagaimana cara mengukur potensi kreatif!
Kreativitas atau bakat kreatif dapat diukur secara langsung dan tidak langsung, dan dapat menggunakan metode tes dan non- tes. Contoh secara langsung nya adalah dengan melakukan pengamatan langsung pada seseorang , kemudian menyimpulkan apakah dia memiliki suatu potensi kreatifitas atau tidaknya. Kemudian contoh tidak langsungnya adalah dengan memberikan tes – tes kepada seseorang bisa berupa Tes Torrance untuk mengukur cara berpikir kreatif (Torrance Test of Creative Thinking) , Tes Kreativitas Figural diadaptasi dari Torrance dll.

6.    Menurut anda, bagaimana cara meningkatkan kreativitas!
•    Segera catat ide anda di ponsel, notes, atau apapun yang bisa ditulis di dekat anda begitu terpikirkan
•    Perbanyaklah pergaulan dengan orang-orang yang latar belakang, kepribadian, atau minatnya jauh berbeda dengan anda
•    Menantang diri sendiri dengan mencoba menyelesaikan permasalahan yang sulit bisa membantu mengeluarkan ide-ide kreatif yang selama ini tidak terpikirkan
•    Jangan sungkan untuk mempelajari hal-hal baru yang mungkin tidak berhubungan dengan pekerjaan atau pendidikan anda

0 Response to "Pola Berpikir Kreatif & Inovatif"

Post a Comment

wdcfawqafwef